16 Film Indonesia yang Diadaptasi dari Novel Populer yang Bisa Dibaca Gratis dan Legal di iPusnas



Belakangan ini banyak banget film yang diadaptasi dari sebuah buku. Walaupun akan selalu ada pro dan kontra tentang jalan cerita yang terkadang berbeda, banyak di antara film tersebut yang berhasil masuk ke dalam jajaran Box Office Movie Indonésia. Jadi bagi yang hobi baca pasti penasaran untuk membandingkan antara film dan bukunya.

Nah, memperingati Hari Perfilman Nasional yang jatuh pada tanggal 30 Maret kemarin aku akan membagikan 16 Film Indonesia yang Diadaptasi dari Novel Populer yang Bisa Dibaca Gratis dan Legal di iPusnas. Oh iya, iPusnas merupakan aplikasi perpustakaan digital dari Perpustakaan Nasional Indonesia yang meminjam buku secara gratis dan legal yang bisa kita unduh di Play Store.

1. Dilan 1990

Film Dilan 1990 tayang pada 2018 dan dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan sebagai Dilan dan Vanesha Prescilla sebagai Milea. Filmnya sendiri memenangkan banyak penghargaan, antara lain Movie of the Year yang diperoleh dari Indonesian Choice Awards 2018. Novel Dilan 1990 mengisahkan tentang sosok Dilan yang berusaha mencuri perhatian Milea—gadis tercantik di SMA-nya. Novelnya sendiri termasuk ke dalam novel laris di iPusnas. Dulu saat pertama kali film Dilan 1990 ini rilis, antrian peminjamnya sampai seribu lebih.

2. Dilan 1991

Film Dilan 1991 merupakan lanjutan dari Dilan 1990. Di film kedua ini kisah cinta Dilan dan Milea akan mulai diuji. Banyak rintangan yang harus Dilan dan Milea lalui demi membuktikan ikatan cinta mereka. Film Dilan 1991 baru saja dirilis pada 28 Februari 2019 kemarin. Yang penasaran sama filmnya tapi jauh dari gedung bioskop, bisa banget baca novelnya di iPusnas.

3. Hujan Bulan Juni

Film Hujan Bulan Juni dibintangi oleh Adipati Dolken dan Velove Vexia yang dirilis pada 2 November 2017. Berkisah tentang Sarwono yang nelangsa mendengar kabar ditinggal oleh Pingkan, dosen muda Sastra Jepang di UI yang berkesempatan belajar ke Jepang selama dua tahun. Padahal selama ini Pingkan hampir tak pernah lepas dari sisinya.

4. Madree 

Film yang rilis pada 28 Maret 2013 ini berkisah tentang Tansen yang hidunya berubah dalam sehari hanya dengan sebuah kunci lemari es yang di dalamnya terdapat adonan biang roti berumur 70 tahun bernama Madre yang diwarisi dari kakeknya yang berdarah Tionghoa. Filmnya sendiri dibintangi oleh Vino Sebastian dan Laura Basuki.

5. Filosofi Kopi 

Bercerita tentang pencarian jiwa dan perjalanan untuk berdamai dengan masa lalu melalui kopi yang dilakukan oleh Ben dan Jody. Film yang dibintangi Chicco Jerikho, Rio Dewanto dan Julie Estelle tayang perdana pada 9 April 2015.

6. Winter in Tokyo

Winter in Tokyo bercerita tenang Ishida Keiko (Pamela Bowie), gadis keturunan Jepang-Indonesia yang selama ini masih menyimpan rasa untuk Akira, cinta pertamanya waktu kecil. Tapi Keiko kemudian justru menjadi akrab dengan tetangga baru di apartemennya, Nishimura Kazuto (Dion Wiyoko). Filmnya rilis pada 11 Agustus 2016.

7. The Naked Traveler

Berkisah tentang Trinity (Maudy Ayunda) adalah seorang pegawai kantoran yang memiliki hobi traveling. Dia selalu menuliskan pengalamannya di blognya yang berjudul naked-travaler.com. Karena hobinya, Trinity mengalami berbagai dilema antara pekerjaan atau passion yang seringnya mengalami benturan. Rilis pada 16 Maret 2017.

8. 3600 Detik

3600 Detik adalah film drama romantis remaja yang bercerita tentang Sandra (Shea) dan ibunya pindah ke kota lain setelah orang tuanya bercerai. Di sekolah barunya, Sandra berteman dengan Leon (Stefan William). Saat keduanya mulai dekat, Leon justru menghilang. Karenanya Sandra bertekad untuk menghibur Leon selama 3600 Detik ketika bertemu dengannya. Rilis pada 3 April 2014.




9. 99 Cahaya di Langit Eropa 

99 Cahaya di Langit Eropa merupakan film religi yang dirilis pada tahun 2013. Film yang dibintangi oleh Acha Septriasa dan Abimana Aryasatya ini mengisahkan perjalanan seorang jurnalis asal Indonesia di negeri Eropa.

10. Bulan Terbelah di Langit Amerika 

Film Bulan Terbelah di Langit Amerika merupakan lanjutan dari film 99 Cahaya di Langit Eropa. Film yang menceritakan tentang fenomena islam di Amerika ini mendapatkan respon tinggi dari masyarakat, lantaran penonton penasaran dengan perjalanan hidup Hanum dan Rangga, yang memukan fenomena islam di sana.

11. Ada Apa Dengan Cinta 

Film Ada Apa Dengan Cinta sendiri bukanlah buku yang difilmkan tapi justru film yang dibukukan. Bukunya baru terbit menjelang film Ada Apa Dengan Cinta 2 tayang pada 2016 lalu. Hitung-hitung untuk mengingatkan penonton tentang alur dari film Ada Apa Dengan Cinta sebelum menonton lanjutan ceritanya. 

12. Sunshine Becomes You 

Alex Hirano (Herjunot), pianis terkenal keturunan Jepang, lebih sering dalam suasana hati buruk. Tak ada yang mampu mengubah suasana hatinya ketika terserang bad mood hingga kemudian dia bertemu dengan Mia Clark (Nabilah Ratna Ayu Azalia), penari balet kontemporer berbakat, di tempatnya mengajar dansa. Rilis pada 23 Desember 2015.

13. 9 Summers, 10 Autumns

Berkisah tentang Iwan (Ihsan Tarore), anak Kota Apel dapat bekerja di The Big Apple, New York dengan kegigihannya. Sepuluh tahun mengembara di kota paling kosmopolit itu membuatnya berhasil mengangkat harkat keluarga sampai meraih posisi tinggi di salah satu perusahaan top dunia. Namun, gemerlap lampu-lampu New York tak dapat mengobati kenangan yang getir yang dialaminya. Rilis pada 25 April 2013.

14. Dealova 

Karra (Jessica Iskandar) yang dikenal memiliki dua kepribadian yang berbeda saat di sekolah dan di rumah membawanya masuk dalam kehidupan dua pria yakni Dira (Ben Joshua) dan Ibel (Evan Sanders). Rilis pada tahun 2005.

15. Arini, Masih Ada Kereta yang Lewat 

Film Arini sebelumnya sudah pernah diadaptasi pada tahun 1987 yang dibintangi oleh Rano Karno dan Widyawati. Pada tahun 2018 lalu filmnya diadaptasi kembali dan dibintangi oleh Morgan Oey dan Aura Kasih, menceritakan tentang seorang lelaki muda bernama Nick yang mengejar cinta perempuan dewasa. Cerita film ini dimulai dari pertemuan Arini dengan Nick di sebuah kereta api di Jerman. Nick merasa Arini punya pesona yang tidak bisa dilupakan. Semenjak saat itu, Nick bertekad mengejar Arini, dan menyusul Arini ke Indonesia. Konflik kian berkembang ketika sejumlah kendala mereka temui di Indonesia.

16. 5 cm

Film 5 cm dirilis pada tanggal 12 Desember 2012. Dibintangi oleh Herjunot Ali dan Fedi Nuril. Film ini behasil memperoleh kedudukan di box office.  Berkisah tentang lima remaja yang telah bersahabat selama 10 tahun. Suatu hari mereka berlima merasa “jenuh” dengan persahabatan mereka dan akhirnya kelimanya memutuskan untuk berpisah, tidak saling berkomunikasi satu sama lain selama tiga bulan lamanya. Setelah mereka berlima bertemu kembali, mereka merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan penuh impian dan tantangan dengan menaiki puncak Mahameru pada 17 Agustus. Segala rintangan dapat mereka hadapi, karena mereka memiliki impian. Impian yang ditaruh 5cm dari depan kening.

Sebenarnya daftar buku yang telah diadaptasi menjadi film yang novelnya bisa dibaca di iPusnas masih banyak, untuk sementara itu dulu daftar rekomendasi bacaan dariku. Tapi jujur saja aku sendiri baru membaca sebagian novel-novel yang aku sebutkan di atas 😅. Mungkin bisa jadi daftar TBR untuk Proyek Baca Buku Perpustakaan 2019

Related Posts

Posting Komentar